Benda Diduga Bom Jatuh Dirumah Warga, Ternyata Lampion

halopantura.com Tuban – Warga di Desa Sumberagung, Kecamatan Plumpang dihebohkan dengan dugaan penemuam benda mirip bom. Bahkan warga sempat panik, karena empat rumah saat itu mati lampu, Senin malam, (26/6/2017).

Ternyata benda yang diduga bom itu adalah lampion yang terbang di udara dan terjatuh diatas rumah warga. Namun identitas pemilik lampion itu belum diketahui hingga saat ini.

“Identitas pemilik benda itu belum diketahui,” terang Kapolsek Plumpang, AKP Budi Friyanto, ketika berada dilokasi.

Peristiwa itu bermula saat benda aneh itu terbang di udara dan terjatuh tepat mengenai atap rumah milik Suryono, warga desa setempat. Pada saat bersamaan itu, benda itu juga mengenai kebel listri yang mengakibatkan empat rumah menjadi padam.

Mengetahui benda aneh itu, warga melaporkan kejadian itu ke polsek setempat. Selanjutnya, anggota polsek bersama Brimob turun dilokasi  untuk mengecek di lokasi kejadian.

Kemudian anggota menurunkan benda lampion itu dengan kondisi tinggal kerangka kayu bekas lampion yang berukuran diameter 1,5 meter. Kerangka benda itu selanjutnya dibawa di Polsek setempat untuk penyelidikan lebih lanjut.

“Kita dapat laporan dari warga, dan langsung turun di lokasi bersama anggota Brimob. Barang bukti sekarang sudah kita amankan,” terang Kapolsek. (rohman)

Tinggalkan Balasan