Curi Laptop Mahasiswi, Warga Trowulan Dikejar Terjatuh Kedalam Selokan

halopantura.com Jombang – Pelaku berinisial AS (44), warga Desa Beloh, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur berhasil ditangkap warga usai melakukan aksi pencurian laptop milik Muzdalifah (22), warga Dusun Murong, Desa Mayangan, Kecamatan Jogoroto, Kabupaten Jombang.

Iptu Sarwiaji, Kasubbag Humas Polres Jombang menjelaskan, aksi pencurian dilakukan pada dinihari sekitar pukul 02.30 WIB. Ketika korban dan pemilik rumah sedang tidur.

Ketika terbangun, Muzdalifah yang tidur di kamar depan melihat seseorang masuk ke kamar dan melakuan pencurian. Spontan, mahasiswi itu berteriak maling dan memanggil orang tuanya.

Sadar aksinya ketahuan pelaku langsung kabur melarikan diri melalui jendela kamar tidur dan menuju sepeda motornya yang sudah disiapkan di halaman rumah korban, Selanjutnya pelaku kabur kearah utara.

Mengetahui laptop yang disimpan di dalam almari hilang, pemilik rumah langsung mengejar pelaku. Nah, dalam pengejaran itu, pelaku terjatuh kedalam selokan. Disaat bersamaan, warga juga menuju lokasi dan menangkap pelaku. Selanjutnya dibawa ke Polsek Jogoroto.

“Laptop hasil curiannya disembunyikan didalam jaket yang dipakai pelaku,” ujar Iptu Sarwiaji, Jumat (6/5/2018).

Selain pelaku, barang bukti yang diamankan yakni 1 unit Laptop Asus warna hitam, 1 unit sepeda motor vario matic warna merah tanpa plat nomor, serta 1 Jaket jammper warna biru yang dipakai pelaku.

Akibat perbuatannya, pelaku yang berprofesi sebagai sopir itu harus menjalani hari-harinya didalam penjara. Pelaku disangkakan pencurian dengan pemberatan. (fin/roh)

Tinggalkan Balasan