Mobil Ambulan Menghantam Pohon, Seorang PNS Tewas

halopantura.com Bojonegoro – Sebuah mobil ambulan milik Dinas Kesehatan Bojonegoro mengalami kecelakaan tunggal di Bundaran Adipura, Kelurahan Sumbang, Kecamatan Kota Bojonegoro, Selasa (25/07/2017) sekira pukul 18.30 Wib.

Mobil itu menghantam pohon yang berada di tepi jalan dilokasi kejadian. Akibatnya, pengemudi ambulan bernopol S 8042 AP mengalami luka serius di bagian kepala hingga meninggal dunia ketika di rawat di rumah sakit.

Korban naas itu diketahui Edy Seputro (50), Pegawai Negeri Sipil (PNS), asal Gang Useng, Kelurahan Kadipaten, Kecamatan Bojonegoro. Selanjutnya, jasad korban diserahkan kepala keluarga duka untuk dimakamkan.

Suwoto, salah satu warga menjelaskan, sebelum terjadi laka tunggal, mobil ambulan tersebut melaju dengan kecepatan tinggi dari arah timur menuju ke barat. Mobil ambulan tersebut sempat mengalami iring-iringan dengan mobil lainnya.

“Mobil terlihat melaju dengan kecepatan tinggi mas tadi,” tetang Suwoto.

Lebih lanjut, sesampai  di lokasi kejadian tepat ditikungan bundaran adipura, mobil ambulan langsung menabrak pohon penghijauan. Korban langsung tak sadarkan diri karena mengalami luka yang cukup serius hingga pendarahan dibagian kepalanya.

“Mungkin sopir ambulan ngantuk dan langsung oleng menabrak pohon pengijauan,” katanya.

Melihat kecelakaan tunggal, warga semburat keluar untuk memberikan pertolongan dan mengevakuasi korban dan mobil ambulan.

Kemudian, anggota Sat Lantas Polres Bojonegoro datang dilokasi kejadian untuk membawa korban ke rumah sakit. Akan tetapi karena pendarahan yang cukup parah korban akhirnya meninggal dunia

Selain itu, aggota juga melakukan oleh tempat kejadian perkara (TKP) guna proses penyelidikan lebih lanjut. (luh/roh)

Tinggalkan Balasan